Selamat datang pengunjung ngaridfamily.blogspot.com, apabila anda mempunyai keluhan, saran, kritik atau pertanyaan mengenai Ngarid Family silahkan hubungi kami di https://www.facebook.com/ngaridfamily. Terimakasih atas kunjungannya. Ngarid Family: Cara Menggabungkan File Video Tanpa Software

Cara Menggabungkan File Video Tanpa Software

Menggabungan video disini maksudnya adalah menggabungkan dua atau lebih video yang sejenis menjadi satu video yang utuh. sering kali kita temui ketika kita hendak mendownload film favorit kita, file tersebut terpecah menjadi beberapa bagian (yg berextension .001, .002 dan seterusnya), hal itu akan berpengaruh ketika kita memutar video itu bersamaan dengan file subtitle yang kita unduh secara terpisah.


Ada cara sederhana untuk menggabungkan video - video tersebut yaitu menggunakan notepad apabila kita malas mencari software untuk menggabungkan video tersebut.

Berikut langkah - langkahnya :


  • Buka aplikasi notepad


  • ketik atau copas scrip berikut "copy /b namafile.flv fullmovie.flv" , tanpa tanda kutip, namafile sesuai file yang akan digabungkan,dan fullmovie dapat diubah sesuai nama file keinginan kita, format video  juga disesuaikan dengan format video yang akan kita gabungkan.
Contoh: Disini saya akan menggabungkan video yang sudah saya download. File video yang saya download tersebut bernama "kungfu_Part1.flv.001" dan "kungfu_Part1.flv.002". Maka saya akan menuliskan kode berikut: copy /b kungfu_Part1.flv fullmovie.flv 
Lihat gambar di bawah




  • Simpan dengan nama sesuai keinginan anda, dengan format file bat, untuk dapat berubah ke format bat, gunakan tanda kutip ganda pada nama file tersebut, contohnya "namafile.bat". Dan pada kolom "Save as type" ganti menjadi "All files"


  • Tempatkan file tersebut dalam satu folder tempat video - video yang akan digabungkan.
  • Double klik pada file .bat tersebut,maka akan muncul aplikasi command prompt. Biarkan saja aplikasi tersebut dan jangan ditutup terlebih dahulu. Bersamaan dengan command prompt akan muncul file hasil penggabungan berupa file .flv (karena file yang saya unduh adalah file .flv). Tunggu sampai proses selesai (lihat pada file hasil penggabungan,jika file size sudah berhenti bertambah maka penggabungan selesai) dan aplikasi command prompt bisa ditutup.

Jika langkah diatas gagal cobalah menggunakan HJSplit. Software ini adalah software portable, jadi tidak memberatkan komputer...




15 komentar:

Wahyudi mengatakan...

Mantap gan, :-D

Unknown mengatakan...

ko ga keluar aplikasi command prompt nya ya ?

puisi2q mengatakan...

cara ini apa cuma di gunakan untuk gabung file terpisah ?, bukan 2 file berbeda tp ttp satu extensi??

Unknown mengatakan...

thanks ya atas infonya....

Unknown mengatakan...

puisi2q : wah saya belum pernah mencoba untuk menggabungkan dua file yg bukan berasal dari 1 file..
kalau anda mau mencoba silahkan, yg penting fomat file yg akan digabungkan diubah menjadi .001, .002, dst. dan ingat nama filenya harus sama persis...
selamat mencoba...

Anonim mengatakan...

trims

Unknown mengatakan...

sama-sama (y)

sman 4 kota ternate mengatakan...

misalnya filenya saya ambil dari dvd yang bentuknya vob
masih terpisah-pisah nih kan. nah kalau disatuin caranya gimana tolong bangat y di jwabnya

Unknown mengatakan...

Pakai HJSplit gan..
Pertama yg harus agan lakukan yaitu membuat file .vob jadi berekstensi .001, .002, dst. Caranya,
- buka windows explorer (klik akan Strart - Open Windows Explorer)
- kalau pake Windows 7 : Klik Organize - Folder and Search Option - view
- hilangkan checklist pada "Hide extensions for known file types"
- ubah extensi video agan. misal agan punya video jdul "spiderman1.vob" dan "spiderman2.vob" direname aja jadi "spiderman.vob.001" dan "spiderman.vob.002" (.vob jangan dihilangkan)

Jika semua sudah tinggal gabungkan dengan HJSplit caranya ada di blog :
http://ngaridfamily.blogspot.com/2012/12/cara-menggabungkan-file-dengan-hjsplit.html

Semoga membantu.
#berbagi #itu #indah

cytotec pfizer mengatakan...

terimakasih sudah membantu

flower fate mengatakan...

aku masih pemula banget :( aku download dari youtube formatnya flash video. itu gimana ya ? aku bingung gabunginnya. nama filenya ini "gu_family_book_-_14_part_3_2" kira kira gabunginnya gimana ya ? makasih banyaak

Unknown mengatakan...

kalau dari youtube kumpulkan dulu semua file yg ingin digabung dalam 1 folder, format apapun bisa.
misal :
- gu_family_book_-_14_part_3_1
- gu_family_book_-_14_part_3_2
ubah menjadi seperti ini:
- gu_family_book_-_14_part_3.001
- gu_family_book_-_14_part_3.002
catatan : nama di depan .001 dan .002 HARUS SAMA PERSIS. Coba diperhatikan contoh dari saya diatas.
jika sudah lakukan langkah2 sesuai yg ada di posting ini.

Unknown mengatakan...

kok durasinya gak bergabung...???
please..help...????

Anonim mengatakan...

Thanks Gan Sangat Bermanfa.at Jangan Pernah Berhenti Berkarya :)
JalanYouTube - Download Dan Streaming Video Music Dan Tv Online





Unknown mengatakan...

gan ini pemutarnya pake software apa

Posting Komentar